Dokter gigi atau dentist adalah orang yang tepat untuk melakukan serangkaian perawatan gigi guna menjaga kesehatan dan kebersihan gigi. Banyak sekali dentist yang ada di Indonesia, termasuk salah satunya dentist Jakarta. Lantas, perawatan gigi apa saja yang biasa dilakukan oleh seorang dentist? Untuk penjelasan lebih lengkapnya, yuk simak ulasan berikut!
3 Jenis Perawatan Gigi di Dokter Gigi/Dentist
-
Pembersihan Gigi atau Scaling
Salah satu perawatan gigi yang paling umum dilakukan oleh dentist adalah scaling atau pembersihan gigi dari karang gigi yang membandel. Karang gigi terbentuk dari plak yang berakumulasi dengan mineral dari air liur, sehingga menupmuk di gigi. Karang gigi hanya bisa dibersihkan oleh dokter gigi menggunakan alat khusus yang bernama ultrasonic scaler.
Kondisi ini jika dibiarkan juga akan menyebabkan terjadinya penyakit gusi dan membuat tampilan gigi tidak indah. Pasalnya, karang gigi bisa berwarna kekuningan, kecokelatan, hingga kehitaman yang tentu sangat tidak bagus di mata. setelah melakukan tindakan scaling, seorang dentist akan mengoleskan pasta gigi dengan sikat gigi yang berputar untuk mencegah penyakit gusi.
-
Penambalan Gigi
Gigi berlubang menjadi salah satu penyakit gigi yang paling sering ditemui oleh dentist Jakarta dan harus dilakukan tindakan penambalan. Penambalan ini berfungsi untuk menutup lubang di gigi agar tidak semakin besar dan luas, bahkan hingga mengenai saraf gigi. Dokter gigi akan membersihkan dan mengeringkan lubang gigi, kemudian ditutup dengan bahan filling.
Bahan filling ini juga tersedia dalam jenis yang berbeda-beda dan dentist akan menyarankan bahan yang paling cocok dengan bentuk, ukuran, dan lokasi gigi berlubang yang anda alami. Penambalan gigi juga dapat mencegah dari penyakit gigi lainnya, seperti atrisi dan abfraksi gigi atau kerusakan jaringan keras gigi, gigi patah, dan orang yang menjalani perawatan saluran akar.
-
Pemutihan Gigi atau Bleaching
Perawatan gigi lainnya yang dilakukan oleh dokter gigi adalah bleaching atau pemutihan gigi. Perawatan ini termasuk layanan untuk mempercantik gigi agar tampak lebih cerah dan bersih. Untuk melakukan perawatan ini, anda perlu berkunjung beberapa kali ke dentist Jakarta jika menggunakan cara yang standar.
Selain itu, anda juga harus menggunakan pelindung gigi yang mengandung gel pemutih selama di rumah. Dengan melakukan perawatan ini, gigi anda akan tampak lebih putih dan bersih bersinar. Hal ini juga dapat meningkatkan kepercayaan diri anda karena memiliki gigi yang putih dan bebas dari noda. Apakah anda tertarik untuk mencoba?
Selain ketiga perawatan di atas, masih banyak lagi jenis perawatan yang disediakan oleh dokter gigi, mulai dari pencabutan gigi hingga perawatan untuk mempercantik gigi. Bagi anda yang sedang mencari dokter gigi untuk merawat gigi bisa berkunjung ke OMDC Dental Clinic untuk mendapatkan penanganan yang tepat.